Skip to content

4 Kado Pernikahan Berkesan Untuk Sahabat

Ketika sahabatmu menikah, kamu pasti ingin memberikan sesuatu yang spesial dan berkesan untuknya lebih dari sekedar uang. Nah beberapa ide kado pernikahan berikut bisa kamu praktikan. Dijamin mereka pasti senang menerimanya.

4 Kado Berkesan Untuk Sahabat

15802665_1829566270590514_3970930542005714944_n

Kado pernikahan bisa bermacam-macam bentuknya namun yang pasti usahakan kado pernikahan ini memiliki manfaat ya untuk si pengantin. Mau tau apa saja? berikut 4 kado pernikahan yang tepat untuk pasangan yang baru menikah.


adv-banner-e1461064633945


Voucher Belanja

Jika sahabatmu akan menempati rumah baru, ia pasti membutuhkan banyak hal mulai dari berbagai perlengkapan rumah tangga hingga bahan dan bumbu masakan. Daripada kamu membelikan barang-barang untuknya yang belum tentu sesuai dengan selera dan kebutuhannya, mending kamu berikan voucher belanja. Dengan begitu mereka bisa memilih sendiri barang apa yang mereka butuhkan atau dengan kata lain kamu sudah membantu mereka memulai kehidupan yang baru.


Alat Rumah Tangga

Memulai kehidupan baru, pasti membutuhkan banyak perlengkapan rumah baru. Ada banyak alat rumah tangga yang bisa kamu pilih dari mulai lemari, meja makan, mesin cuci, AC, hingga sofa. Agar tidak salah membeli, tak ada salahnya kamu bertanya terlebih dahulu kepada sang calon pengantin, peralatan rumah tangga apa yang belum mereka punya atau lagi butuhkan. Dengan begitu kamu dan dia jadi sama-sama enak kan. Kamu tak perlu repot-repot berpikir, dan sahabatmu pun senang karena merasa terbantu.


Voucher Hotel

Cari tahu apa kegiatan sahabatmu setelah pesta pernikahan usai. Apakah mereka akan tetap berada di kota tempat mereka tinggal, atau merencanakan bulan madu. Kamu bisa membelikan voucher hotel sebagai kejutan. Jika memungkinkan, pilihlah paket berbulan madu dengan beberapa kejutan manis untuknya. Dijamin hadiahmu tak akan pernah ia lupakan.


Alat Masak

Sebagai pasangan yang baru menikah biasanya akan mulai belajar masak tuh. Nah momenya tepat sekali jika kamu memberikan kado pernikahan berupa alat masak. Ngga masalah juga jika sahabatmu belum bisa memasak, ini bisa sekalian bentuk semangat dari kamu agar ia bisa segera belajar memasak dengan menjadikan alat masak sebagai kado pernikahan. Kamu bisa membelikan satu set panci presto, oven, ataupun satu set penggorengan. Jangan lupa selipkan ucapan selamat berbahagia untuknya ya.


Lihat Juga : Tips Kesehatan : Gerakan Olahraga Yang Bikin Kamu Cepat Langsing


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *