Sumber : Genesa Richards Photography
Memasuki usia 30 bagi seorang wanita lumayan jadi pikiran, embel-embel life begins at 30 terkadang jadi alasan destruction tersendiri untuk kamu. Disaat para sahabat sudah menikah dan sibuk mengurus keluarga kecilnya akan tetapi kau merasa sibuk mengurus diri sendiri. Lalu gimana harus menanggapi ketika jodoh belum datang di usia 30 ini. sputnik akan membantu kalian biar ngga terus galau karena si angka 30 ini.
Dont Rush For Gods Secret
Kata-kata ini bisa menjadi postive mindset untuk kalian. Well, every people have their own story, yang mana Tuhan sudah kasih jalan cerita yang berbeda-beda juga jadi ngga usah merasa terburu-buru kalau memang itu belum untukmu.
Everything You Need Will Come At The Right Time
Kapan jodoh aku datang?
Besok?
minggu depan?
tahun depan?
atau 5 tahun lagi?
Mungkin kamu sering bertanya-tanya sendiri dalam diri sangking seringnya ditembak pertanyaan kapan menikah? oleh para teman-teman. Hingga akhirnya kamu jadi malah menghakimi Tuhan dalam pintaan doa. Kalian harus ingat jika sesuatu yang kamu butuhkan akan datang tepat pada waktunya. Jadi, kalau jodoh belum datang di usia 30 ini alias masih menjomblo dengan alasan apapun itu, bukan karena kamu ngga laku, tapi karena yang terbaik belum tepat pada waktunya. Lebih baik menunggu jodoh yang tepatkan daripada hanya asal pilih, hayo pilih yang mana?? So be patient ya
Lihat juga: Daftar List Gedung Pernikahan Di Tangerang Dan Bintaro
Everything Happens For a Reason
YES! everything happens for a reason. Belum menikah di usia 30 bukanlah suatu aib. Jadi kamu ngga perlu malu hingga bahkan stres sendiri. Semua ada waktunya dan yang pasti ada alasan yang jelas untuk kalian. Ambil saja positifnya dengan usia kalian yang semakin dewasa, maka secara mentally kalian akan lebih siap dan tidak meledak-ledak jika menghadapi masalah rumah tangga kelak.
Financially stable
Usia 30 untuk wanita biasanya menjadi usia yang sudah lebih stable dari segi karir dan juga finansial. Sambil mencari jodoh kamu datang, ngga ada salahnya untuk menyiapkan tabungan masa depan kan. Karena kelak saat kalian menikah tentunya akan butuh banyak biaya untuk menata kehidupan baru. Dan masalah finansial yang lebih siap tentunya akan mengurangi tingkat perselisihan akibat masalah ekonomi di dalam rumah tangga.