Membicarakan tentang pernikahan selalu ada saja hal yang perlu dibahas. Namun dari banyak topik tersebut tentu kamu setuju bahwa sebuah pernikahan bukan hanya soal cinta tetapi soal kompromi dengan pasangan masing masing. Karena tidak lagi hidup sendiri jadi kamu harus memulai segala sesuatu dengan persetujuan pasangan masing masing. Ya ngga?!
Tips Pernikahan : 3 Kesepakatan Yang Wajib Dibicarakan Setelah Pernikahan
Membangun rumah tangga baru pastinya perlu banyak penyesuaian, banyak juga pasangan yang merasa sulit untuk melewati awal awal pernikahannya karena katanya sering terjadi konflik konflik kecil akibat dari proses penyesuaian tadi. Nah . buat kamu nih yang pengantin baru atau sebentar lagi akan memasuki gerbang pernikahan, sebaiknya ketahui dulu beberapa tips pernikahan dari kesepakatan yang biasanya sering terjadi setelah pernikahan. Mau tau apa aja? Yuk baca ulasan berikut.
Tugas dan tanggung jawab
Status yang berubah menjadi suami istri tentunya diikuti juga dengan tugas dan tanggung jawab masing masing. Biasanya diawal pernikahan kalian akan mulai mendiskusikan tugas dan tanggung jawab masing masing. Kenapa perlu adanya pembagian tugas? Namanya berumah tangga tidak lagi soal masing masing kan jadi anggap saja seperti sebuah tim yang harus saling membantu.
Tanggung jawab disini seperti seperti suami yang bertanggung jawab mencari nafkah dan sang istri yang mengurus segala kebutuhan keluarga. Jadi kalian perlu sama sama memahami tanggung jawab ini agar terhindar dari konflik.
Keuangan
Soal keuangan sering menjadi hal yang sensitif untuk dibicarakan, malahan banyak pasangan yang sudah menikah memilih untuk menghindari topik keuangan hanya demi ngga mau memancing pertengkaran. Padahal nih membicarakan soal keuangan yang terbuka menjadi tips pernikahan yang sangat dianjurkan untuk dilakukan.
Karena dalam rumah tangga masalah keuangan sudah menjadi persoalan berdua, jadi otomatis harus ada hitung hitungan juga berapa pengeluaran dan pemasukan kalian berdua untuk bisa menyeimbangkan segala kebutuhan. Oh iya! Selalu ingat untuk menabung ya, karena ini akan sangat membantu keuangan rumah tangga kalian.
Kebiasaan
Mungkin kamu sering jengkel dengan sikap suami yang ternyata setelah menikah sangat berantakan. Atau kamu kesal karena sang suami yang ternyata hobi banget mandi terlalu lama atau bisa juga kebiasaan istri yang hobi belanja yang ngga bisa di rem. Hayoo apa yang harus kamu lakuin? Sudah pasti kalian butuh sebuah kompromi kan. Segala sesuatunya bisa diobrolin secara baik baik kok, sehingga baik buruknya bisa dipahami oleh pasangan.
Lihat juga : Prewedding Tips : Menghadapi Pertanyaan Kapan Menikah?
Itulah 3 tips pernikahan yang bisa kamu pelajari, sehingga baik kamu ataupun pasangan bisa lebih mengerti dan mengantisipasi saat momen itu terjadi. Karena rumah tangga yang bahagia pastinya memerlukan banyak proses pengertian dan penerimaan sifat dan karakter yang berbeda.